Mengenal ASUS E402WA Laptop Murah Handal Buat Sobat Milenial

0

Halo , mau bagi info nih seputar ASUS E402WA yakni Si Laptop dengan desain minimalis, tipis serta penampilan modis cocok buat sobat milenial. Kepo seperti apa ? Cuss cekidot…

Info Laptop Baru : ASUS E402WA, Laptop MurahHandal Buat Sobat Milenial

Yeay laptop handal murah ringkas ringan dan tampil trendi kekinian tentu idaman semua orang. Terlebih lagi sobat milenial menginginkan laptop yang dikemas dalam desain yang kekinian dan performanya lumayan memuaskan. Laptop yang bisa memenuhi kebutuhan untuk menyelesaikan tugas-tugas sehari-hari yang selalu datang menghampiri.


Salah satu produsen laptop ternama,  ASUS punya banyak pilihan produk yang cocok untuk berbagai keperluan. Ya era sekarang semua tugas serba digital , sobat milenial dedek – dedek SMA sekarang aja sibuk dengan berbagai tugas digital seperti bikin makalah atau presentasi. Sekarang dedek – dedek milenial tak hanya berteman dengan buku dan alat tulis tetapi juga berteman dengan laptop guna membantu tugas yang menyerbu dan menyimpan koleksi foto hitz nan instagramable dalam laptop.

Bagi sobat pelajar atau mahasiswa, terhubung ke Internet dan media sosial menjadi satu hal yang wajib. Lihat saja umunya sering ke perpustakaan, berteduh di sekitar kampus dimana terdapat sitting group dilengkapi colokan listrik dan wifi kampus yang ngebut. Beh…sibuk banget bikin tugas , presentasi , kirim dokumen via email. Terlihat rempong berasa nenteng batu itu adalah momok. Untuk itu laptop stylish, ringan dan portabel sangat bermanfaat.


Dan bisa jadi si laptop terbaru satu ini yakni ASUS E402WA bisa menjadi teman baik sobat milenial / dedek – dedek milenial. Mungkin gak hanya dedek milenial , ASUS E402WA ini bisa jadi teman baik mamak milenial. Misalnya menemani mamak milenial menonton video tutorial memasak atau menulis resep masakan nikmat buat keluarga.

Dari sisi harga si ASUS E402WA merupakan varian yang masuk kategori laptop murah , karena harga yang terjangkau. Laptop ini ditawarkan dengan harga jual Rp 3.799.000,- . Laptop dengan desain minimalis yang sangat tipis tetapi didukung dengan konektivitas input-output lengkap, laptop ringkas ini juga punya speaker berkualitas dengan kapasitas chamber yang besar di kelasnya.

ASUS E402WA : Laptop Ultra Tipis dengan Konektivitas Lengkap

ASUS E402WA memiliki ketebalan 21,9 milimeter, konektivitas yang lengkap untuk input/output. Terlihat sisi kiri laptop, tersedia port LAN, USB Type-C, HDMI, USB 3.0 dan SD Card. Di sisi kanan, masih terdapat pula satu port USB 2.0 serta audio combo port. Dengan itu jadi lebih mudah untuk menghubungkan laptop ini dengan berbagai macam perangkat eksternal.


Di sisi atas layar, tersedia kamera yang bisa digunakan sobat dalam melakukan video conferencing. LED panel berukuran 14 inci dan resolusi HD 1366×768 sudah pas untuk kebutuhan pekerjaan sehari-hari. Laptop ini tampil denganhidden hinge design sehingga membuat notebook ini tampak lebih cantik.

Walaupun laptop ini memiliki dimensi yang relatif kompak untuk sebuah notebook berukuran 14 inci, untuk kenyamanan dan akurasi pengetikan, didukung keyboard berukuran penuh. Selain itu, membuat lebih nyaman dengan adanyatouchpad berukuran lebar, sama seperti touchpad laptop berukuran 15 inci.

Jadi begini, ASUS membuat touchpad E402WA ini secara lebih intuitif. Ya tidak hanya multi gesture touchpad, yang memungkinkan pengguna melakukan berbagai fungsi di touchpad dengan kombinasi hingga empat jari, tingkat akurasi touchpad ini juga sudah ditingkatkan. Tak lupa teknologi eksklusif seperti saat memproduksi touchscreen smartphone juga dibenamkan ASUS dalam laptop ini.

ASUS E402WA : Performa Handal dan Multimedia Lebih Seru

ASUS E402WA didukung dengan prosesor quad-core berbasis AMD E2-6110 berkecepatan 1,5GHz. Prosesor ini relatif hemat energi karena kebutuhan daya maksimalnya saat beroperasi hanya 15 watt saja. Untuk sektor grafis, sudah didukung GPU berbasis Radeon R2 berkecepatan 500MHz serta mendukung RAM DDR3-1600. Overall sob, perpaduan CPU dan GPU yang terpasang sudah sangat mencukupi untuk tugas-tugas seperti office, browsing internet ataupun multimedia.

Khusus untuk multimedia, ASUS memberikan dukungan speaker berkualitas dengan chamber berukuran lega di dalam laptop ini. Jadi suara yang dihasilkan bisa mencapai 80 desibel. Terasa cukup kuat dan bertenaga, namun tetap jernih dan berkualitas.

Dalam ASUS E402WA ada dua speaker yang terletak di bagian bawah laptop di area palm rest dan mengarah ke sobat. Bisa disimpulkan, pengguna akan mendapatkan sensasi audio yang terasa lebih dekat saat mendengarkan multimedia. Adapun untuk speakernya, speaker sebelah kiri memiliki chamber sebesar 9cc dan chamber sebelah kanan memiliki chamber lebih luas, yakni 14cc.

Sisi audio juga didukung SonicMaster Technology untuk meningkatkan kualitas audio yang dihasilkan. Audio bisa diset agar vokal lebih jelas, bass lebih dalam, atau suara yang sangat jelas. Selain itu sobat juga bisa melakukan personalisasi sendiri kualitas output audio sesuai selera.

Spesifikasi ASUS E402WA

Main Spec.
ASUS E402WA
CPU
AMD Quad Core E2-6110 1.5GHz (2M Cache)
Operating System
Windows 10 Home
Memory
4GB DDR3
Storage
500GB  HDD 5400rpm
Display
14″ (16:9) LED backlit HD (1366×768) Glare/Ultra Slim 200nits
Graphics
AMD Radeon R2 Graphics
Input/Output
1x Microphone-in/Headphone-out jack, 2x USB 3.0 ports, 1x USB-C Gen 1 (up to 5 Gbps), 1x HDMI, 1x SD card reader, Volume up/down, RJ45 LAN
Camera
VGA Web Camera
Connectivity
Integrated 802.11b/g/n (WIDI Support), Bluetooth V4.0
Audio
ASUS SonicMaster Technology
Battery
2 Cells 32 Whrs Li-ion
Dimension
33.9 x 23.5 x 21.9 cm
Weight
1,65Kg with Battery
Colors
Dark Blue
Price
Rp3.799.000
Warranty
2 years global warranty (senilai Rp1.250.000)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *